Ngopus edisi kali ini menghadirkan Listina Setyarini, Pustakawan Muda yang membidangi pelayanan perpustakaan di Pusat Perpustakaan dan Penyebaran Teknologi Pertanian (PUSTAKA). Bincang santai dilakuan di studio Podcast Gedung Pustaka lantai 4A pada Jumat, tanggal 11 Februari 2022 untuk menggali informasi tentang layanan di PUSTAKA.
Listina menjelaskan “pelayanan yang disediakan PUSTAKA dapat dimanfaatkan oleh pengguna, baik secara offline maupun online.” PUSTAKA banyak menyajikan layanan yang inovatif, seperti Layanan penelusuran dengan memberi layanan literatur untuk penelusuran informasi. Ada juga Layanan Informasi pertanian yang dapat diakses secara online tersedia dalam Repositori Publikasi Kementerian Pertanian. Repositori ini menghimpun semua publikasi yang diterbitkan oleh instansi lingkup Kementerian pertanian,” lanjut Listina.
Untuk diketahui secara luas, informasi terpilih selalu di-share di media sosial PUSTAKA secara berkala sehingga informasi terbaru cepat terdiseminasikan. Pengguna juga disarankan mengakses website http://pustaka.setjen.pertanian.go.id/ untuk mendapatkan artikel lengkap. Listina juga mengajak kepada sahabat pustaka untuk berkunjung ke PUSTAKA di Jalan Ir. H. Juanda No. 20 Bogor dan Perpustakaan dan Pengetahuan Pertanian Digital (P3D) yang berada di Jalan Ahmad Yani No. 70 Bogor, serta Taman Baca Dramaga, dekat Kampus IPB University.
Pada masa pandemi kunjungan secara virtual dan akses online ke PUSTAKA meningkat tajam. Tahun 2018 kunjungan virtual dan akses online sebanyak ada 6.900 pengunjung, tahun 2019 naik menjadi 13.000, dan tahun 2021 pengunjung mencapai 79.589.
Menutup obrolan, Shinta dan Jojo mengajak sobat pustaka bertemu di edisi Ngopus berikutnya. Jadi tunggu apa lagi, segera simak Ngopus #3 di https://anchor.fm/pustaka-podcast/episodes/Ngopus-3---Layanan-Perpustakaan-Pertanian-e1ei4se. (jojo).