Penerapan otomasi perpustakaan dalam pengembangan perpustakaan digital di era industri 4.0, perpustakaan maupun pustakawan dituntut untuk dapat menyediakan layanan perpustakaan berbasis teknologi informasi dan komunikasi, sehingga dapat memberikan pelayanan yang prima.
Pusat Perpustakaan dan Penyebaran Teknologi Pertanian (Pustaka) sebagai salah satu perpustakaan pertanian terbesar akan menerapkan Aplikasi Inlislite yang dikembangkan oleh Perpustakaan Nasional sebagai perangkat lunak satu pintu bagi pengelola perpustakaan, Untuk membekali informasi mengenai aplikasi tersebut diselenggarakan kegiatan Knowledge sharing pada jumat 24 Mei 2019.
Dipandu oleh Pustakawan pertama, Edwin Setyalesmana acara berlangsung sangat menarik, para pustakawan sangat antusias dan langsung mempraktekkan cara menginput data di aplikasi, setelah materi praktek disampaikan acara dilanjutkan dengan diskusi. Acara diskusi berlangsung sangat interaktif seputar permasalahan-permasalahan penggunaan aplikasi. Hal tersebut nantinya akan menjadi masukan untuk mendapatkan aplikasi yamg sesuai dengan kebutuhan pustakawan lingkup Kementerian Pertanian
Knowledge sharing merupakan sebagai salah satu sarana komunikasi bagi pustakawan untuk menyampaikan gagasan, ide, maupun berbagi keilmuan dalam bidang kepustakawanan. Sehingga dapat meningkatkan pengetahuan maupun kompetensi pustakawan.
Kegiatan Knowledge sharing kali ini dilaksanakan di Gedung Perpustakaan dan Pengetahuan Pertanian Digital yang berada di Jl. A.Yani 70 Bogor. Sebuah Perpustakaan yang nyaman digunakan sebagai tempat diskusi ataupun untuk sekedar menikmati waktu dengan membaca ataupun mencari informasi terutama tentang pertanian. Salam berbagi dari pustakawan PUSTAKA (lis)