Menikmati teh biru bunga telang tidak hanya nikmat tetapi berkhasiat, teh bunga telang mengandung antipiretik yang dapat membantu mengurangi demam, selain itu juga mengandung Senyawa asam linolenat dan asam palmitat, yang dipercaya bisa mengatasi depresi dan melindungi saraf pusat dari kerusakan, teh ini juga mengandung antioksidan yang dapat memperlambat penyakit degenerative serta dapat membantu mengurangi trigliserida dan meningkatkan kadar kolesterol baik dalam darah serta menyehatkan jantung, teh bunga telang juga membantu mengontrol gula darah pada pasien diabetes. Nah banyak kan khasitanya, selamat mencoba.