Pelatihan Budidaya Padi Teknologi Jarwo Super di KP Muara Bogor 39 orang penyuluh pertanian Swadaya dan penyuluh pertanian lingkup Kota Bogor mengikuti pelatihan Budidaya Padi Tekhnologi Jarwo Super dari tanggal 29 � 30 November 2016 di Kebun Percobaan Muara Bogor. Pelatihan ini diselenggarakan dalam rangka menyebarluaskan inovasi teknologi pertanian Badan Litbang Pertanian kepada petani dan penyuluh sekaligus menjaring minat generasi muda untuk menekuni usaha pertanian berbasis teknologi.
Pelatihan dibuka oleh Kepala Kebun Percobaan Muara Dr Agus Wahyana Anggara dan didampingi Kepala Bidang Penyebaran Teknologi Pertanian Pusat Perpustakaan dan Penyebaran Teknologi Pertanian Mimi Haryani SE, MSi.dan Kepala Bidang Penyuluhan BKP5K. Dalam sambutannya Kepala Kebun Percobaan Muara menyampaikan bahwa pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan serta menerapkan inovasi teknologi Jarwo super kepada peserta pelatihan, masyarakat dan penyuluh.
Pelatihan dibimbing langsung oleh 3 orang nara sumber dan 5 orang tekhnisi di lapangan. Materi pelatihan terdiri dari teori yang relevan dengan topik pelatihan kemudian melakukan praktek. Praktek dilakukan dibawah bimbingan peneliti dan tekhnisi.
Peserta pelatihan sangat antusias saat praktek di lapangan para peserta mencoba bergantian beberapa alat seperti alat Indo jarwo transplanter dab combine harvester.
Pelatihan ini diharapkan agar teknologi Badan Litbang Pertanian tersebar luas di kalangan petani, masyarakat dan penyuluh.