Cengkeh merupakan tanaman rempah asli Indonesia (Kepulauan Banda) Selain di Indonesia tanaman ini juga tumbuh di Madagaskar, Zanzibar, India, dan Srilanka. Habitat, tanaman ini dapat tumbuh pada ketinggian 10-20 m dpl. Cengkeh mengandung eugenol, eugenol asetat, kariofilen, sesquiterpenol dan naftalen. Bagian tanaman yang digunakan adalah bunga, tangkai bunga, daun. Kandungan tersebut dapat menjadi pestisida nabati dengan cara menghambat aktivitas makan (antifeedant), mengakibatkan kemandulan, bersifat sebagai fungisida.
Untuk membuat pestisida nabati perlu dilakukan proses ekstrak terlebih dahulu, bagaimana caranya? Proses ekstraksi sederhana dapat dilakukan dengan cara, ekstraksi bahan segar dengan air
a. Pengumpulan bahan/penyortiran
b. Pencucian
c. Penghancuran - diblender - ditumbuk
d. Perendaman dalam air selama (1 – 3 hari)
e. Penyaringan/pemerasan larutan hasil ekstraksi
f. Larutan hasil ekstraksi siap pakai
Link terkait
http://repository.pertanian.go.id/handle/123456789/8741