Tomat, siapa tak kenal sayur buah ini? Si bulat merah ini memiliki kandungan gizi yang baik untuk kesehatan seperti serat, vitamin C, kalium, vitamin K1, vitamin B9 (folat), likopen, beta karoten, flavonoid, asam klorogenat.
Berbagai kandungan dalam tomat menjadikan sayur buah ini bermanfaat untuk kesehatan seperti menjaga kesehatan jantung, mencegah kanker, melancarkan pencernaan, menjaga kesehatan mata, menjaga kesehatan kulit, meningkatkan kesehatan saat hamil
Salah satu varietas tomat yang telah dihasilkan oleh Kementerian Pertanian adalah varietas Topaz. Varietas ini mampu berproduksi 40 ton per hektar Sudah dapat dipanen pada umur 75 hari, varietas topaz dapat beradaptasi dengan baik pada dataran tinggi. Daya tahan simpan buahnya relatif lama
Varietas unggul ini diharapkan dapat berkembang luas dan sebagai alternatif bagi petani dalam memilih tomat berumur pendek dengan produktivitas tinggi.