Di bulan September terdapat dua momen penting. Bulan September dijadikan Bulan Gemar Membaca dan tanggal 14 September diperingati sebagai Hari Kunjung Perpustakaan. Dua momen tersebut penting untuk mendongkrak minat baca buku bagi masyarakat Indonesia.
Dalam rangka Hari Kunjung Perpustakaan 2017, Pusat Perpustakaan dan Penyebaran Teknologi Pertanian (PUSTAKA/Bibliotheca Bogoriensis) menyelenggarakan serangkaian acara yang dimulai dari bulan Agustus s/d September 2017. Salah satu acara yg telah dilaksanakan hari ini 15 Agustus 2017 ialah Lomba Menggambar. Lomba dilaksanakan di Taman Baca milik PUSTAKA berlokasi di Babakan Lebak, Kelurahan Balungbang Jaya, Dramaga, Bogor. Acara Lomba dibuka oleh Kepala Bidang Perpustakaan mewakili Kepala Pusat. Lomba diikuti oleh sebanyak 35 orang peserta yang berasal dari Sekolah Dasar sekitar Taman Baca. Hasil penilaian Juri menetapkan:
- Juara I: Adyaksa Nugraha, SDN Babakan Dramaga IV.
- Juara 2: Akhmad Sabilah, SDN Babakan Dramaga IV.
- Juara 3: Gusti Darmawan, SDN Balungbang Jaya III.
- Juara Harapan 1: Erlangga Saputra, Balungbang Jaya I.
- Juara Harapan 2: Muhamad Nazdan Ariansyah, SDN Balungbang Jaya II.
- Juara Harapan 3: Siti Khodijah, SDN Balungbang Jaya III.
Para juara tersebut mendapat hadiah berupa piala, bingkisan, sertifikat, dan sejumlah uang. Sedangkan para peserta yang tidak juara mendapat sertifikat. (BSS).