Dalam rangka memperingati Hari Museum Indonesia 2019, Kementerian Pertanian melalui Pusat Perpustakaan dan Penyebaran Teknologi Pertanian (PUSTAKA) menggelar workshop "Museum Tanah dan Pertanian dalam Sketsa" di Museum Tanah dan Pertanian pada 12 Oktober 2019. Acara tersebut dibuka resmi oleh Kepala PUSTAKA, Retno Sri Hartati Mulyandari.
Dalam sambutannya Retno menyampaikan bahwa acara ini bertujuan untuk mengenalkan lebih dekat dunia pertanian melalui Museum Tanah dan Pertanian kepada generasi millennial selain pada masyarakat umum yang dikemas dengan model yang kekinian. Menurutnya tidak mudah mengenalkan dunia pertanian kepada generasi millennial.
Oleh karena itu, PUSTAKA bekerjasama dengan komunitas Bogor Sketcher mengadakan acara workshop membuat sketsa dengan obyek koleksi di Museum Tanah dan Pertanian. “Dari hasil sketsa kami akan melihat apa yang menjadi fokus ketertarikan masyarakat utamanya generasi millenial terhadap pertanian.” Ungkapnya. Setidaknya Museum Tanah dan Pertanian memiliki potensi sebagai kawasan wisata sekaligus sebagai salah satu pusat informasi dan eduwisata pertanian.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua Komunitas Bogor Sketcher Agus Ramdhani mengatakan bahwa komunitasnya bekerjasama dengan Kementerian Pertanian menggelar acara workshop membuat sketsa di Museum Tanah dan Pertanian dengan tujuan untuk memperkenalkan museum kepada generasi millennial.
Menurut Agus, kegiatan membuat sketsa di museum yang ada di Bogor sudah dilakukan oleh Komunitas Bogor Sketcher pada tahun kemarin dengan mengambil tema “Nganjang ke Museum”. Namun untuk Museum Tanah dan Pertanian baru tahun ini dapat dilaksanakan. Lebih lanjut Agus mengatakan bahwa ia dan komunitasnya akan terus bekerjasama dengan PUSTAKA untuk ikut mempromosikan Museum Tanah dan Pertanian maupun Perpustakaan Pertanian yang di Juanda 20 serta Perpustakaan dan Pengetahuan Pertanian Digital di Jl. A.Yani no 70 kepada masyarakat luas.