Itik Master merupakan hasil persilangan itik mojomaster-1 (jantan) dan itik alabimaster-1 (betina). Itik Master diharapkan mampu beradaptasi dengan lingkungan dan berpotensi sebagai bibit niaga penghasil telur dengan sitem terkurung. Keunggulan dari itik master adalah umur bertelur pertama lebih cepat, produksi telur relatif lebih tinggi dan pertumbuhan itik lebih cepat dengan puncak produksi yang relatif tinggi.
Keunggulan dari itik master yaitu rataan produksi telur 265 butir/tahun (15% lebih tinggi), puncak produksi telur 94% (10-15% lebih tinggi), umur pertama bertelur 18 minggu (4,5 bulan atau 1 bulan lebih awal), masa produksi telur 10-12 bulan/siklus, tanpa rontok bulu, rasio penggunaan pakan (FCR) 3,2, tingkat kematian sangat rendah (<1%), warna bulu spesifik dan seragam, warna kulit telur seragam hijau kebiruan.
Link terkait